Bebek Panggang Isi Sapi
Bahan-bahan:
- 1 ekor bebek ukuran sedang, bersihkan, buang kepala dan kakinya
- 2 sdm minyak goreng
- 100 gram daging sapi cincang
- 3 lembar roti, buang pinggirnya
- 1 sdt kaldu instant
- ½ sdt merica bubuk
- ½ buah apel fuji atau apel malang, kupas, cincang kasar
- 50 ml susu
- 5 butir bawang merah, iris kasar
Cara Membuat:
- Keringkan bebek yang telah dicuci bersih. Campur minyak goreng, kaldu instan
dan merica. Aduk rata.
- Masukkan daging roti dan apel. Tuang susu aduk rata, terakhir. Masukkan
apel lalu beri garam dan merica.
- Masukkan campuran roti dan daging ke dalam rongga badan bebek sampai penuh.
- Jahit dan semat dengan tusuk gigi. Olesi bebek dengan campuran minyak.
- Siapkan loyang tahan panas, olesi dengan minyak, taburi dengan bawang merah,
lalu letakkan bebek.
- Panggang dalam oven temperatur 180°C, campai matang. Angkat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar